5 Menu Makanan Sehat untuk Diet yang Membuatmu Kenyang – Cocok untuk Sahur | Cara Diet Sehat

5 Menu Makanan Sehat untuk Diet yang Membuatmu Kenyang – Cocok untuk Sahur


Mencari menu makanan sehat untuk diet dapat dikatakan susah-susah gampang. Bagaimana tidak? Anda yang sedang ingin menjaga berat badan ideal, baik yang ingin menurunkan berat badan maupun yang ingin menambah berat badan harus pandai menyeleksi makanan sehat yang boleh dikonsumsi serta makanan yang tidak boleh dikonsumsi. Khusus untuk Anda yang sedang menurunkan berat badan, porsi kecil menjadi salah satu hambatan yang lumayan susah untuk dihalau. Keinginan untuk makan karena perut yang sudah keroncongan menggoda bahkan memaksa Anda untuk makan dan makan lagi. Tidak demikian jika Anda mengonsumsi makanan-makanan berikut ini. Ya, makanan yang akan kami sajikan ini dipercaya memiliki kandungan yang sangat baik untuk diet sekaligus dapat membantu Anda untuk tetap kenyang. Cocok juga lho untuk menu makanan sahur saat puasa Ramadhan.

Inilah 5 menu makanan sehat untuk diet yang membuatmu kenyang

Menu Makanan Sehat untuk Diet

Pertama, apel

Siapa yang tidak mengenal buah yang kaya antioksidan satu ini. Ya, apel merupakan salah satu buah yang memiliki kandungan baik bagi tubuh. Selain baik untuk Anda yang sedang diet, dengan mengonsumsi apel, Anda juga bisa mengontrol rasa lapar Anda dengan sangat baik. Perut keroncongan, jauh-jauh deh!

Kedua, buah alpukat

Setelah apel, buah yang mengandung lemak sehat, Alpukat juga mampu memberikan manfaat kenyang yang tahan lama di perut Anda. Bahkan dalam sebuah studi ditemukan bahwa mengonsumsi setengah buah alpukat saat makan siang akan menjaga perut Anda dari rasa lapar hingga sore hari. Studi ini diterbitkan dalam Nutrition Journal.

Ketiga, makan sup

Nah, Anda ingin kenyang dalam waktu lama. Cobalah mengonsumsi sup. Dalam sebuah studi yang dilakukan oleh Penn State disebutkan bahwa seseorang yang mengonsumsi semangkuk sup rendah kalori dalam menu makanan sehat untuk diet di siang hari akan dapat mengurangi nafsu makan mereka untuk mengonsumsi banyak makanan. Bahkan, studi ini juga menunjukkan bahwa dengan mengonsumsi sup, asupan kalori harian Anda dapat dipangkas hingga 20%.

Tips: Imbangi dengan 3 olahraga untuk menurunkan berat badan agar hasil diet Anda maksimal

Keempat, telur

Jika 3 makanan di atas untuk makan siang, cobalah dengan membuka pagi hari Anda dengan telur. Dengan sarapan sehat telur ini, perut Anda akan terjaga dari rasa lapar hingga jam makan siang datang. Sebuah riset yang dilakukan di University of Missouri di Kolumbia menyatakan bahwa dalam menu makan pagi di mana terdapat 300 kalori dan 30 hingga 39 gram protein akan mengurangi rasa lapar dan meningkatkan rasa kenyang antara waktu makan pagi dan jam makan siang. Dalam studi ini dapat disimpulkan bahwa saat makan pagi, ada baiknya jika Anda mengonsumsi banyak protein ketimbang memperbanyak kalori.

Kelima, kacang tanah

Ternyata kacang tanah memiliki fungsi yang penting dalam kaitannya dengan menekan rasa lapar sehingga Anda akan makan sedikit. Hal ini diterbitkan dalam British Journal of Nutrition, di mana 1,5 ons kacang tanah yang dikonsumsi oleh perempuan yang obesitas dapat membuatnya merasa kenyang selama 12 jam setelah makan pagi. Kacang tanah yang dimaksud di sini bisa dalam bentuk butter maupun kacang biasa.

Nah, menu makanan sehat untuk diet di atas sangat mudah ditemukan di dapur Anda, bukan? Anda bisa memasukkan salah satu atau lebih dalam menu makan sahur Anda agar tidak cepat lapar di siang hari.

Semoga informasi di atas bermanfaat

Salam Diet Sehat – www.dietsehatcantik.com


Tidak ada komentar:

Posting Komentar