4 Resep Makanan untuk Diet yang Patut Dicoba | Cara Diet Sehat

4 Resep Makanan untuk Diet yang Patut Dicoba


Resep makanan untuk diet perlu diperhatikan baik-baik jika Anda sedang melakukan program penurunan berat badan. Kebutuhan nutrisi seperti karbohidrat, protein, dan vitamin sangat penting untuk Anda jaga agar tubuh tidak kekurangan energi saat melakukan program diet tersebut. Selain itu, Anda juga bisa mempertimbangkan menu tersebut berdasarkan porsi, rasa, serta cara pengolahan.

Berikut ini adalah 4 resep makanan untuk diet yang direkomendasikan dan bisa Anda coba di rumah

Resep Makanan untuk Diet

Avocado Tuna Salad

Untuk salad, pertama tata bahan-bahan salad dalam piring. Bahan-bahan tersebut terdiri dari 200 gr sawi boston, 200 gr sawi rumania, irisan bawang bombay, potongan 2 buah alpukat, dan irisan 100 gr mentimun. Untuk mengolah tuna, Anda bisa menumis bahan-bahan berupa potongan 200 gr tuna fillet dengan garam, merica, dan olive oil secukupnya. Tata olahan tuna di atas salad. Untuk menyajikannya, Anda bisa menyiramkan saus sesuai selera.

Honey Salad

Untuk salad, siapkan bahan-bahan berupa 200 gr udang yang sudah direbus, 200 gr sawi, 2 buah mentimun jepang yang sudah diserut, 2 buah wortel yang sudah diserut, 150 gr rocket leaves, 100 gr tomat ceri yang sudah dibelah menjadi dua, serta potongan 2 buah paprika, masing-masing warna merah dan hijau. Untuk dressing, campurkan 2 sdm air jeruk lemon, irisan 3 buah cabai merah, 100 ml minyak zaitun, 2 sdm madu, 2 sdm balsamic vinegar, serta garam secukupnya. Siramkan dressing pada salad. Makanan untuk diet ini pun siap disajikan.

Baca juga Resep Diet Seminggu mulai senin sampai minggu.

Sup Bola Tahu

Untuk bola tahu, campurkan 5 buah tahu putih yang sudah dihaluskan, 3 sdm tepung terigu, garam, dan kaldu instan sampai rata. Lalu, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, serta tambahkan air. Jika air sudah mendidih, masukkan bola tahu dan tunggu sampai sekitar 10 menit. Kemudian, masukkan 2 buah wortel yang sudah diiris tipis dan 2 tangkai daun bawang yang sudah dipotong. Tambahkan garam, merica, gula pasir, dan kaldu instan. Sup bola tahu pun siap dihidangkan.

Rolade Ayam Sehat

Untuk isinya, campur dan giling 200 gr udang, 1 kg dada ayam, 1 butir telur, ½ buah bawang bombay yang sudah dicincang halus, 6 siung bawang putih goreng yang sudah dihaluskan, 50 gr tepung terigu, serta merica bubuk, garam, dan gula secukupnya. Untuk kulitnya, buatlah beberapa telur dadar yang terdiri dari 6 butir telur yang ditambah dengan garam dan merica. Untuk membuatnya, masukkan isi pada dadar, lalu gulung. Kukus sampai 30 menit, lalu hidangkan dengan potongan-potongan serong.

Itulah 4 resep makanan untuk diet yang bisa Anda praktikkan di rumah selama melakukan program penurunan berat badan. Jangan lupa selalu gunakan bahan-bahan rendah lemak agar tidak menaikkan kadar kolesterol Anda. Selain itu, jaga porsi makan Anda sesuai dengan jumlah yang dianjurkan agar hasil diet Anda memuaskan. (AE)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar