Mitos dan Fakta Cara Menurunkan Berat Badan Pakai Pelangsing | Cara Diet Sehat

Mitos dan Fakta Cara Menurunkan Berat Badan Pakai Pelangsing


Mitos dan Fakta Cara Menurunkan Berat Badan Pakai Pelangsing – Melangsingkan perut memang menjadi satu tantangan tersendiri bagi kaum perempuan. Sekarang, ini juga menjadi tantangan tersendiri bagi kaum pria. Ya, banyak sekali kaum Adam yang mengidolakan perut six-pack dan tidak menghendaki perut one-pack alias buncit bundar. Berbagai usaha dilakukan, mulai dari cara yang alami dengan konsistensi masing-masing. Hingga memilih cara instan melalui pil langsing atau obat pelangsing. Ada juga yang menjalani diet ketat hanya minum teh hijau, hanya mengonsumsi air putih, dan yang lainnya. Apakah semua berhasil? Tidak semua. Namun, layaknya usaha yang dilaksanakan dengan sungguh-sungguh, selalu ada dampak yang baik asal caranya benar dilakukan.

Sayangnya, belum banyak yang tahu kalau ternyata dari sekian banyak cara menurunkan berat badan pakai pelangsing, melangsingkan perut serta tubuh dan cara menguruskan badan yang beredar di masyarakat, masih ada mitos yang jika dilakukan tetap akan membuat Anda buncit dan tidak bisa berhasil dengan cepat. Untuk itu, kami merangkum mitos-mitos tersebut sekaligus memaparkan faktanya yang benar supaya bisa digunakan sebagai acuan dalam menurunkan berat badan. Selengkapnya tentang obat pelangsing dan cara menguruskan badan ini akan kami ulas dalam artikel ini. Silakan disimak.

Berikut beberapa mitos dan fakta tentang cara menurunkan berat badan pakai pelangsing

Mitos dan Fakta Cara Menurunkan Berat Badan Pakai Pelangsing

Suplemen diet alami tidak menimbulkan efek itu mitos

Ada banyak produk obat pelangsing dengan embel-embel suplemen, pil, atau yang lainnya. Banyak yang mengklaim berasal dari bahan alami dan tidak menimbulkan efek samping. Apakah Anda percaya dengan hal ini? ternyata, keberadaan suplemen penurun berat badan alami yang tanpa efek samping itu ternyata hanya mitos. Hal ini disampaikan oleh Dr. Cooperman sebagaimana dilansir dari health. Dia mengungkapkan kalau suplemen yang dibuat dari bahan alami sekalipun bisa menimbulkan efek utama dan efek samping. Maka dari itu, cara menurunkan berat badan pakai pelangsing alami pun harus diperhatikan dengan sangat detail atau seksama. Apakah nantinya efek samping tersebut membuat Anda akan semakin gemuk, merasa diet yang sangat menyiksa, atau yang lainnya.

Disarankan pula, jika memang Anda ingin menurunkan berat badan secara alami. Maka sebaiknya jangan gunakan pil pelangsing dengan bahan alami. Lihatlah bagaimana cara Anda makan, apa yang Anda makan, dan seberapa banyak yang Anda makan. Perhatikan kebiasaan Anda makan dan jika ada yang salah, ubah saja sebagai cara untuk menguruskan badan dengan cepat dan mudah. Diet dan olahraga juga menjadi kombinasi yang bagus untuk mencapai gol Anda dengan mudah.

Makan herbal hoodia dari Afrika bisa tekan nafsu makan itu mitos

Ada banyak sekali cara menurunkan berat badan pakai pelangsing, salah satunya adalah mengonsumsi pil herbal alami hoodia Afrika. Sayangnya, adalah mitos yang mengatakan bahwa suplemen ini bisa membuat Anda kenyang dan bisa membuat Anda tidak nafsu makan. Memang benar kalau herbal ini pernah diteliti untuk diterapkan pada hewan sebagai bentuk penelitian atas nafsu makan hewan tersebut. Dan penelitian itu memang berhasil. Namun, yang perlu Anda tahu adalah bahwa penelitian ini bisa jadi tidak sama demikian jika diterapkan pada manusia. Data dan hasil penelitian yang menyeluruh diperlukan untuk membuktikan hal tersebut pada manusia. Pertanyaannya, apakah untuk diet sehat Anda, Anda mau coba-coba? Saya yakin, Anda akan sependapat dengan saya, bahwa kesehatan dalam cara menurunkan berat badan pakai pelangsing tidak bisa dicoba-coba.

Mitos: jika mengonsumsi pil pelangsing, Anda tidak butuh diet atau olahraga lagi


Ini jelas anggapan yang salah. Ya, meskipun saat ini Anda tengah mengonsumsi pil pelangsing alami, obat pelangsing herbal, atau semacamnya. Anda tetap dituntut untuk menjaga pola makan, memperhatikan asupan gizi yang Anda konsumsi dan berapa makanan yang Anda konsumsi dalam satu hari termasuk memperhatikan kombinasi gizinya. Tidak hanya itu, Anda juga diminta untuk mengerti jumlah kalori yang Anda butuhkan dalam sehari berikut cara pemenuhannya yang benar supaya tidak terlalu berlebihan.

Di samping menjaga makanan yang Anda konsumsi dalam cara menurunkan berat badan pakai pelangsing, Anda juga tetap diminta untuk terus melakukan olahraga. Mengapa demikian? Ini adalah fakta yang sehat jika Anda tetap menjalankan olahraga meskipun sudah minum pelangsing. Pil pelangsing tidak bisa membuat tubuh Anda secara instan menurun berat badannya. Atau secara instan bisa langsing sesuai dengan bodi atau bentuk yang Anda inginkan. Pil pelangsing bukanlah pil magis yang bisa melakukan hal itu. Keseimbangan caralah yang bisa membantu Anda untuk menguruskan badan super cepat.

Obat pelangsing yang dijual di toko itu selalu aman dikonsumsi adalah mitos

Apakah Anda pernah berpikir kalau cara menurunkan berat badan pakai pelangsing akan aman jika Anda membelinya di toko atau apotek? Belum tentu. Setiap orang memiliki dampak masing-masing atas apa yang mereka konsumsi. Bahkan, saat Anda mengonsumsi satu jenis obat pun, dampaknya akan berbeda pada Anda maupun orang yang mengonsumsi obat sama tersebut. Demikian juga dengan obat pelangsing. Apalagi sekarang banyak sekali obat-obatan yang beredar dengan bebas di pasaran. Banyak sekali kasus yang terungkap di mana baru ditemukan kandungan berbahaya dari jenis obat tertentu setelah obat tersebut beredar dan dikonsumsi oleh masyarakat banyak. Lalu, bagaimana caranya supaya Anda tetap bisa melakukan cara menguruskan badan super cepat tetapi aman? Caranya adalah dengan melakukan diet sehat, diet alami, dan juga menjalankan pola hidup sehat termasuk berolahraga.

Suplemen atau obat pelangsing dari teh hijau membakar lemak itu mitos

Cara menurunkan berat badan pakai pelangsing selanjutnya yang sudah dipercaya turun temurun adalah dengan memakai teh hijau. Tidak hanya di Indonesia, cara ini bahkan dilakukan oleh hampir semua orang di penjuru dunia. Sayangnya, karena merasa tidak praktis menyeduh teh hijau hangat kemudian meminumnya, banyak orang yang lebih memilih untuk mengonsumsi obat pelangsing yang katanya mengandung ekstrak teh hijau. Ironisnya lagi, adalah mitos kalau dikatakan bahwa pil pelangsing yang berasal dari ekstrak teh hijau ini bisa digunakan untuk menurunkan berat badan dengan cepat. Ya, melangsingkan perut yang benar harus ditempuh dengan cara yang benar pula.
Baca Juga: 12 Tips Diet Sehat Membakar Lemak Cepat, Try This!

Seorang dokter mengungkap kalau ekstrak teh hijau kemungkinan bisa membantu mendukung cara menurunkan berat badan pakai pelangsing dan menguruskan badan super cepat. Namun, mengonsumsi pil pelangsing dari ekstrak tersebut atau meminum secangkir teh hijau secara langsung tidak memberikan hasil yang sama secara signifikan. Ditambahkan pula bahwa teh hijau mengandung kafein. Di mana kandungan ini bisa membantu membakar kalori karena kafein bisa membuat Anda ingin bergerak lama. Maksudnya, efek yang ditimbulkan tidak langsung. Jika Anda minum teh hijau namun tetap diam saja, maka efek melangsingkan perutnya pun tidak akan Anda rasakan. Logika sederhana ini bisa membantu Anda menurunkan berat badan. Kemudian, yang perlu menjadi catatan juga adalah bahwa jika Anda menjadi seseorang yang sangat sensitif dengan kafein, maka sebaiknya benar-benar hindari suplemen maupun obat pelangsing tubuh dan obat pelangsing badan yang mengandung kafein atau dibuat dari bahan yang mengandung kafein. Karena selain ini tidak sehat, hal tersebut juga akan mengganggu Anda.

Maka dari itu, sebaiknya sebelum melakukan cara menurunkan berat badan pakai pelangsing Anda kenali dulu kondisi tubuh Anda. Apakah Anda alergi dengan sejenis makan tertentu atau tidak. Ahli gizi atau dokter yang ahli di bidangnya bisa membantu Anda supaya diet yang Anda jalankan tidak berjalan semaunya sendiri. Sehat dan tepat sasaran.

Semoga bermanfaat dan salam diet sehat – www.dietsehatcantik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar