Menu Diet untuk Ibu Menyusui yang Aman dan Mudah | Cara Diet Sehat

Menu Diet untuk Ibu Menyusui yang Aman dan Mudah


Diet untuk ibu menyusui tentulah harus aman dan mudah sebab tidak hanya berhubungan dengan ibunya saja, tetapi secara tidak langsung akan berimbas pada sang bayi.

Seperti yang kita tahu, setelah proses persalinan, biasanya berat badan tidak bisa turun dengan cepat. Justru sebagian besar ibu mengalami pertambahan dari berat badan normalnya. Hal ini juga terjadi pada seorang ibu yang menyusui bayinya setelah melahirkan. Selain karena pertambahan berat pada badan, berat pada organ yang dipakai untuk menyusui pun bertambah. Hal ini bisa menimbulkan rasa yang tidak nyaman pada sebagian ibu. Diet pun menjadi satu hal yang dirasa perlu dilakukan. Oleh karena itu, jika Anda akan melakukan diet, sebaiknya pilih diet yang aman agar tidak mengurangi nutrisi yang akan diberikan untuk bayi.

Berikut adalah menu diet untuk ibu menyusui yang bisa Anda aplikasikan di rumah

Berikut adalah menu diet untuk ibu menyusui yang bisa Anda aplikasikan di rumah

 

Menu Sarapan

Untuk menu sarapan, Anda bisa memilih 3 pilihan menu berikut ini. Pertama, Anda bisa mencoba menghidangkan roti gandum bakar dengan selai sesuai selera atau margarin rendah lemak. Kedua, Anda juga bisa menyajikan buah-buahan favorit sebanyak satu mangkuk dengan tambahan yogurt alami. Ketiga, Anda bisa menyiapkan sereal dengan potongan buah pisang dan susu semi-skim. Sebagai penutup, Anda bisa mengombinasikan 3 pilihan menu di atas dengan air mineral, jus buah, atau teh herbal.

Menu Brunch (Antara Sarapan dan Makan Siang)

Umumnya, ibu muda cenderung cepat merasa lapar karena banyak nutrisi dalam tubuhnya yang disalurkan sebagai ASI untuk si bayi. Untuk mengatasi rasa lapar sekitar pukul 10 atau 11 pagi, Anda bisa memilih beberapa camilan berikut ini. Camilan brunch yang dianjurkan adalah buah-buahan, terutama pisang, lalu sereal, serta kue yang terbuat dari tepung beras. Tambahan isi berupa kacang atau kismis untuk kue tersebut juga baik untuk tubuh.

Menu Makan Siang

Ada 4 pilihan menu makan siang yang bisa Anda coba dalam cara diet sehat ibu menyusui ini. Pertama, salad berupa sayuran segar favorit dengan siraman saus rendah kalori buatan sendiri. Kedua, roti gandum lapis dengan olesan margarin dan isi sesuai selera. Isi yang dianjurkan misalnya tuna dan selada, ayam, atau keju rendah lemak. Ketiga, pasta buatan sendiri dengan tambahan sayuran atau ikan serta siraman saus tomat. Untuk sausnya, hindari menggunakan susu atau krim kaya lemak. Terakhir, Anda bisa menyiapkan sup dengan tambahan roti berbahan dasar gandum.

Camilan di Sore Hari

Di sore hari, ada beberapa pilihan menu diet untuk ibu menyusui yang disarankan. Pilihan yang paling dianjurkan adalah kue yang terbuat dari tepung beras. Untuk menambah selera makan, Anda bisa mengoleskan selai kacang pada kue buatan Anda sendiri tersebut. Selain itu, camilan yang bisa Anda coba adalah biskuit, sereal, atau buah-buahan segar.

Menu Makan Malam

Untuk menu makan malam, ada beberapa pilihan hidangan mengenyangkan yang bisa Anda coba. Anda bisa menyajikan nasi dengan lauk berupa ayam, tuna, atau telur. Selain itu, Anda juga bisa mencoba pasta atau kentang panggang dengan tambahan ikan atau sayuran sesuai selera

Baca juga cara aman berpuasa bagi ibu menyusui agar produksi asi tetap lancar dan menyehatkan bayi.
Nah, itulah menu diet untuk ibu menyusui yang bisa Anda coba di rumah. Jangan lupa untuk selalu menyajikan buah-buahan segar sebagai pencuci mulut, serta air mineral. Olahraga secara rutin dan teratur juga akan membuat hasil diet Anda memuaskan. Selamat mencoba! (AE)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar